Minggu, 29 Januari 2023

Bakso Alex, Banyumanik Semarang, Bakso Enak dan Empuk

Beberapa hari yang lalu saya diajak jajan bakso sama teman-teman kantor. Kebetulan saya sudah denger tentang bakso Alex ini, hanya saja belum berkesempatan mampir untuk mencicipi. Konon sih bakso Alex ini masuk kriteria digemari banyak orang. Padahal ya tempatnya tidak begitu jauh dari kantor, tapi kok yo mau mampir ada aja kendala.



Karena itu ketika diajak temen-temen dan pas saya juga bisa ikut. Cuss lah berangkat untuk menuntaskan rasa penasaran, seenak apa vakso ini. For your information, saya bukan penggemar fanatik bakso. Lebih suka ganti-ganti menu kalau jajan. 

Sampai di tempat, kondisi warung sepi, mungkin karena udah lewat jam makan siang ya.  Jadi kami leluasa untuk memilih tempat serta membuat kegaduhan dengan bercanda wkwk.




Ternyata selain bakso juga ada menu lain yaitu mie ayam. Emang jodoh sih bakso sama mie ayam. Saya pesan bakso super komplit. Bakso ini yang isinya komplit plus tahu. Bayangan saya, tahunya nih tahu bakso gitu, kan uenak serta mengenyangkan.



Ketika datang, jujur agak kecewa dengan tahunya, ternyata tahu putih dan agak keras. Untuk baksonya enak. Lembut gitu, aman banget buat gigi haha. Cocok sih ini baksonya buat anak-anak dan orang yang lebih tua. Beberapa bakso yang saya pernah makan, bakso ini yang paling empuk. Dagjngnya juga berasa. Kuahnya juga enak. Disajikan dalam kondisi panas. Kadang ada kan ya, disajikan dalam kondisi hangat. Kurang oke kalau hangat itu. Yah, ini selera sih ya.



Selain tahu yang keras, sangat disayangkan di sini tidak disediakan krupuk. Padahal kalau makan bakso, dilengkapi krupuk jadi tambah oke kan yak. Supaya ada bunyi-bunyian kami pesen pangsit tambahan. Yang agak beda dari warung bakso lain. Di bakso alex ini sawinya disiapkan tersendiri di piring kecil. Jadi  tidak langsung dicampurkan ke baksonya.


Bakso alex ini bisa jadi rekomendasi bagi kalian yang pengen jajan bakso di daerah Banyumanik, kota Semarang. Tempatnya cukup luas juga, visa buat rame-rame sama temen.

1 komentar:

  1. bakso gini memang bikin laper... pas lagi kalau misalnya hujan hujan.. wah..

    BalasHapus

 

Ayok Dolan Yok Template by Ipietoon Cute Blog Design